Potretsumut.com – Somasi kontroversial berbuah parodi! Andre Taulany mainkan piano dan buat versi lucu dari lagu Mungkinkah. Bagaimana reaksi netizen terhadap kreativitasnya di tengah konflik hukum
Andre Taulany dan mantan rekan bandnya dari Stinky, dengan tanpa ragu, akan dilaporkan ke polisi oleh Ndhank Surahman Hartono.
Ndhank Surahman Hartono mengirimkan somasi secara terang-terangan kepada Andre Taulany dan Stinky.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Mantan gitaris Stinky ini memberikan somasi kepada Andre Taulany dan bandnya, melarang mereka membawakan lagu “Mungkinkah.”
Ndhank mengklaim memiliki hak pelarangan sebagai pencipta lagu berdasarkan UU Hak Cipta No. 28 Tahun 2014.
Andre Taulany dan Stinky dilarang membawakan lagu Mungkinkah dan beberapa lagu lainnya yaitu Jangan Tutup Dirimu.
“Selamat sore saya Ndhank Surahman Hartono hari ini tanggal 30 Desember 2023 saya membuat video pelarangan terbuka atau somasi untuk diketahui banyak pihak bahwa mulai hari ini saya melarang keras Stinky dan Andre Taulany membawakan lagu karya saya seperti Mungkinkah, Jangan Tutup Dirimu dan lain-lain sampai batas waktu yang tidak ditentukan,” kata Ndhank Surahman Hartono
Meskipun dihadapkan dengan somasi, Andre Taulany menunjukkan sikap santai dan malah membuat parodi dari lagu Mungkinkah.
Tidak ada yang namanya Andre Taulany jika tidak memanfaatkan setiap situasi untuk mengundang tawa.
Bukan dengan menekan tuts piano, Andre malah memainkan jarinya di atas piano yang masih tertutup.
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya