Batalyon Kavaleri 6/NK Diramaikan Warga Pengurus Akta Kelahiran

Selasa, 5 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Prajurit Batalyon Kav 6/Naga Karimata saat melayani warga yang datang untuk dibantu dalam pengurusan Akta Kelahiran. (Foto: Dokumentasi Pen Yon Kav 6/NK)

Prajurit Batalyon Kav 6/Naga Karimata saat melayani warga yang datang untuk dibantu dalam pengurusan Akta Kelahiran. (Foto: Dokumentasi Pen Yon Kav 6/NK)

Medan, PotretSumut – Tak pernah sepi pengunjung, Batalyon Kavaleri 6/Naga Karimata selalu setiap hari diramaikan warga yang hendak mengurus akta kelahiran.

Diketahui, batalyon tersebut mendapat tugas dari dari Danpussenkad TNI AD Mayjen Eko Susestyo dalam rangka membantu masyarakat di seluruh Indonesia dalam pembuatan Akta Kelahiran.

Program ini tentu saja disambut baik oleh Komandan Batalyon Kavaleri 6/Naga Karimata Letkol Kav Ronald Tampubolon, SH, MHan beserta prajurit Naga Karimata.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Letkol Ronald tugas ini adalah menjalin kerjasama yang baik dengan pemerintah dalam membantu anak-anak yang belum memiliki akta secara cuma-cuma tanpa perlu datang ke kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) setempat.

Diketahui, dalam penerbitan akta kelahiran ini warga cukup datang ke posko yang tersedia di Yonkav 6/NK dengan membawa berkas persyaratan yang dibutuhkan.

Prajurit Yonkav 6/NK saat di kantor camat dalam rangka membantu warga dalam pengurusan Akta Kelahiran (Foto: Pen Yonkav 6/NK)
Prajurit Yonkav 6/NK saat di kantor camat dalam rangka membantu warga dalam pengurusan Akta Kelahiran (Foto: Pen Yonkav 6/NK)

Selain hadir ke posko yang ada di Yonkav 6/Naga Karimata, tim akta kelahiran juga ikut membantu membantu warga dalam pembuatan akta kelahiran di kecamatan dan juga Kelurahan Sunggal sehingga dapat membantu dalam membuat ataupun kepengurusan Akta Kelahiran.

“Hal ini merupakan sebuah bentuk kolaborasi yang dilaksanakan dalam mempermudah masyarakat untuk mendapatkan akta kelahiran,” ujar Letkol Ronald, Selasa.

Danyonkav 6/Naga Karimata mengatakan batalyon yang dia pimpin menargetkan seribuan akta kelahiran.

“Kita akan menargetkan sejumlah 1000 Akta Kelahiran yang akan dibuat hasil dari kolaborasi antara prajurit dan juga pemerintah,” pungkas Letkol Ronald. (DIV)

BACA JUGA  Peredaran Narkoba di Langkat Makin Marak, Warga Minta Kapolda Sumut Segera Bertindak

Berita Terkait

Kemendukbangga/BKKBN Tekankan Pentingnya PJPK, Bonivasius: Program Ini Selaras dengan Visi dan Misi Presiden
BKKBN Sumut Dorong Integrasi Peta Jalan Pembangunan Kependudukan ke RPJMD dan Renstrada
Unimed Perkuat Sinergi dengan Media Lewat Media Gathering dan Outbound 
Sinergi TNI–Polri, Pemerintah Bantu Korban Banjir di Bedagai
Lima Anggota DPRD Sergai Tinjau Kantor TNI AL Bedagai, Serap Aspirasi Warga Pesisir
Sinergi TNI-Polri dan Socfindo Bantu Warga Stroke di Sergai dengan Kursi Roda
Kombes Jean Calvijn Diminta Tutup Lokasi Judi di Asia Mega Mas dan Yanglim Plaza
Sinergi TNI AL, Polri, dan Insan Pers Perkuat Keamanan Pesisir Sergai

Berita Terkait

Selasa, 28 Oktober 2025 - 21:28 WIB

Kemendukbangga/BKKBN Tekankan Pentingnya PJPK, Bonivasius: Program Ini Selaras dengan Visi dan Misi Presiden

Kamis, 23 Oktober 2025 - 21:11 WIB

BKKBN Sumut Dorong Integrasi Peta Jalan Pembangunan Kependudukan ke RPJMD dan Renstrada

Rabu, 22 Oktober 2025 - 22:09 WIB

Unimed Perkuat Sinergi dengan Media Lewat Media Gathering dan Outbound 

Senin, 20 Oktober 2025 - 18:43 WIB

Sinergi TNI–Polri, Pemerintah Bantu Korban Banjir di Bedagai

Rabu, 15 Oktober 2025 - 06:26 WIB

Lima Anggota DPRD Sergai Tinjau Kantor TNI AL Bedagai, Serap Aspirasi Warga Pesisir

Berita Terbaru

Unsur TNI–Polri, pemerintah, dan masyarakat bersinergi menyalurkan bantuan beras serta bahan pangan bagi warga terdampak banjir di Desa Pekan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumut Senin (20/10/2025).

Sumut Update

Sinergi TNI–Polri, Pemerintah Bantu Korban Banjir di Bedagai

Senin, 20 Okt 2025 - 18:43 WIB